Dinding bata ekspos pada interior memang tak lekang oleh waktu. Tampilannya yang estetik dan unik memberikan kenyamanan dan enak dipandang sehingga banyak yang ingin mengaplikasikannya pada interior hunian. Namun, cara merawat dan membersihkan dinding bata ekspos tentu berbeda dengan dinding plester biasa. Oleh karenanya, pada artikel kali ini Emporio Interior akan mengajak Anda mendalami cara mudah membersihkan dan merawat dinding bata ekspos pada interior rumah.
Pembersihan
Dinding bata ekspos perlu dibersihkan secara rutin setidaknya 1-3 bulan sekali sehingga tidak kusam. Ada banyak sekali cara membersihkan dinding bata ekspos yang dapat Anda temukan di internet. Salah satunya, Anda dapat menggunakan cara berikut.
- Pertama, lapisi lantai dengan plastik lalu bersihkan permukaan dinding bata ekspos dari debu halus dan kotoran yang menempel menggunakan sapu bulu, kain, ataupun sapu. Lakukan dengan lembut dan perlahan agar bata tidak copot atau rusak.
- Selanjutnya, semprot seluruh dinding bata ekspos dengan campuran cuka dan air. Lalu campurkan detergen atau sabun cair dengan garam dapur hingga berbentuk pasta dan oleskan pada dinding bata ekspos secara merata. Diamkan selama 10 menit.
- Setelah itu, gunakan handuk atau sikat yang lembut untuk menggosok bagian yang terlihat kotor. Gosoklah perlahan agar bata tidak hancur lalu bilas sampai benar-benar bersih.
- Terakhir, gunakan kain atau handuk kering untuk menghilangkan residu pada dinding bata ekspos.
Perawatan
Setelah dibersihkan, dinding bata ekspos pada interior rumah tentu juga perlu dirawat, sekitar 6 bulan sekali agar tampak kinclong. Dalam waktu tersebut, Anda dapat mengecek kondisi dinding bata ekspos sehingga dapat segera melakukan penambalan bila ada bagian yang rusak atau copot. Berikut salah satu cara merawat dinding bata ekspos yang dapat Anda ikuti.
- Cek keadaan dinding bata ekspos, periksa apakah ada celah, retakan dan kerusakan lainnya. Jika ada, maka gunakan mortar untuk mengisi celah dan memperbaiki kerusakan yang ada.
- Kemudian setelah membersihkan dinding bata ekspos dengan cara diatas, maka lapisi permukaannya dengan coating agar tidak terdisintegrasi dan tidak mudah berdebu.
- Anda juga dapat menggunakan produk sealant untuk menyegel bata ekspos agar tidak retak dan terhindar dari lumut, sinar dan lainnya dengan menyemprotkan sealant bata berfinishing matte.
Demikian cara membersihkan dan merawat dinding bata ekspos. Pelu diingat bahwa cara tersebut hanyalah satu diantara banyaknya cara yang dapat Anda temukan di internet, yang dapat Anda gunakan sebagai referensi saat akan membersihkan dan merawat dinding bata eskpos di rumah Anda. Jika Anda kesulitan melakukannya sendiri, maka jangan ragu untuk menghubungi ahlinya langsung. Dan bila Anda ingin merombak interior rumah, maka gunakan saja jasa Emporio Interior. Bersama Emporio Interior, hadirkan gaya baru dan sentuhan terbaik pada interior rumah Anda.