16 Februari 2021  |  Desain Interior
Oleh : Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars

Semua orang termasuk Anda mungkin sudah tahu menu makanan favorit sesuai selera masing-masing. Tak hanya menu makanan favorit, Anda mungkin sudah punya tempat makan favorit. Tapi, sudahkah Anda tahu selera desain interior ruang makan impian Anda? Jika belum, kini saatnya Anda mencari tahu selera hunian impian berdasarkan 3 desain interior ruang makan bergaya modern-industrial ini.

Desain Interior Ruang Makan Bergaya Modern-Industrial

Bagi Anda yang menyukai kesan mewah dan bebas, Anda mungkin akan menyukai desain interior ruang makan yang satu ini. Dengan banyaknya bukaan kaca yang memperlihatkan view kolam, lampu pendant pada plafon, kombinasi dinding beton dan bata merah, penggunaan furniture kayu, kaca dan logam serta penggunaan lantai vinyl motif kayu, desain interior ruang makan bergaya modern-industrial ini jelas mampu memesona siapapun yang melihatnya karena memberi nuansa berbeda.

Desain Interior Ruang Makan Bergaya Modern-Industrial

Untuk Anda yang menyukai tempat makan bernuansa kekinian ala café, desain interior ruang makan ini mungkin akan sesuai dengan selera Anda. Dengan kombinasi warna gelap-terang pada dinding dan lantainya, aksen kayu pada plafon ditambah dengan lampu pendant serta keunikan desain meja dan kursi, desain interior ruang makan ini tampil beda sekaligus menawan dengan kesan ala café kekinian.

Desain Interior Ruang Makan Bergaya Modern-Industrial

Terakhir, ada inspirasi desain interior ruang makan bergaya modern-industrial yang manis dan kalem ini mungkin cocok untuk Anda. Dengan eksposing bata yang di cat putih pada dinding, void dengan lampu pendant di bagian atas, bukaan lebar, lukisan, tanaman indoor, karpet serta meja dan kursi yang empuk, desain interior ruang makan bergaya modern-industrial ini cocok dihadirkan di rumah tinggal.

Demikian 3 desain interior ruang makan bergaya modern-industrial karya Emporio Interior. Dari ketiga desain interior di atas, manakah yang sesuai dengan selera hunian impian Anda? Bila Anda butuh jasa desainer untuk merancang interior rumah, percayakanlah selalu pada konsultan jasa Emporio Interior.