12 November 2023  |  Desain Interior
Oleh : Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars

Berikut Emporio Interior – Jasa Desain Interior membagikan ide desain interior kamar tidur anak 3 bergaya modern pada rumah mewah Bapak LND di Jakarta. Semoga hasilnya sesuai selera Anda ya!

Terletak di ruangan seluas 29.09 m2 ada kamar tidur anak 3 bergaya modern yang tampil mewah dan berkelas dengan pilihan warna earthy-tone, dominasi wallpanel dan kayu di dinding serta marmer di lantainya. Dihiasi gemerlap lampu, cermin dan lampu pendant, desain interior kamar tidur anak 3 ini sungguh lapang dan nyaman dengan adanya tempat tidur, day bed, karpet, rak pajang, meja nakas, lemari pakaian, kursi dan meja belajar, rak buku, meja cabinet, hingga TV gantung.

desain interior rumah

Kerennya lagi, kamar tidur anak 3 ini juga dilengkapi kamar mandi dalam yang cukup lega dan mewah dengan adanya washtafel, cermin, cabinet, closet duduk dan shower area berpartisi kaca. Difinishing marmer pada dinding dan lantainya, desain interior kamar mandi dalam ini tampak oke, bukan?

desain interior rumah

Demikian ide desain interior kamar tidur anak 3 bergaya modern pada rumah Bapak LND di Jakarta. Bersama Emporio Interior – Jasa Desain Interior, percantik tampilan interior hunian Anda.